Pemerintah Australia Beri Sinyal Kemenangan Prabowo
By: admin
Rabu, 09 Juli 2014
0

Melansir laman media andalan Australia, the Sydney Morning Herald, www.smh.com.au, Selasa (8/7), bahwa Pemerintah Australia menyatakan akan membuka hubungan kerjasama yang baik dengan Presiden Indonesia.
"Pemerintah Australia akan bekerja dengan baik dengan siapa pun yang menjadi presiden Indonesia," sebut juru bicara Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia.
Pemutihan visa Prabowo oleh Pemerintah Australia lantaran melihat perkembangan peruntungan Prabowo dalam dinamika terkini pertarungan Pilpres 2014.
"Presien Indonesia akan selalu diterima di Australia", lanjut pernyataan tersebut
Sinyal-sinyal kemenangan untuk Prabowo tersebut terus digelindingkan pemerintah Australia, Disebutkan, bahwa pejabat Australia telah mengamati Prabowo sejak tahun lalu saat ia serius maju dalam kontestasi untuk menjadi pemimpin nomor satu di Indonesia.
"Mereka telah memikirkan untuk bagaimana menghadapinya selama beberapa waktu," ujar mantan pejabat senior Australia.
Laman berita Australia itu juga menulis, bahwa Prabowo telah mengaku mengamankan 23 aktivis garis keras di Jakarta pada masa runtuhnya rezim Soeharto. Namun, Prabowo menyatakan tak tahu mengapa kemudian ke-13 di antara aktivis tersebut belum kembali. (spektanews)
DPD PKS Siak - Download Android App