Suryo Prabowo : Indonesia Tidak Perlu Teknologi Drone
By: admin
Kamis, 26 Juni 2014
0
Johannes Suryo Prabowo |
pkssiak.org, SEMARANG - Letnan Jenderal TNI (Purn) Johannes Suryo Prabowo, mantan Kepala Staf Umum Tentara Nasional Indonesia ini menilai ide calon Presiden Joko Widodo untuk membeli pesawat tanpa awak Drone sebagai salah satu peralatan tempur di Indonesia tidak bisa direalisasikan.
Menurut Suryo, ide Jokowi tersebut tidak bisa
direalisasikan mengingat Drone adalah teknologi alat tempur yang paling
canggih di dunia, sehingga untuk membeli alat tersebut diperlukan biaya
yang cukup banyak, sementara banyak hal yang lebih prioritas lainnya yang tentu harus diutamakan oleh Presiden terpilih nantinya.
“Jokowi saya katakan salah besar jika gunakan Drone
untuk alat pertahanan dan keamanan, karena Drone adalah sistem
tercanggih yang ada, Drone bahkan lebih canggih dari Unmanage Aerio
System (UAS),
sementara kegunaan Drone adalah untuk survei daerah yang
sulit ditempuh oleh pasukan biasa, lebih dari itu Drone juga hanya
digunakan untuk air attack,” kata Suryo, Rabu (25/6/2014) di Semarang,
Jawa Tengah.
Menurut Suryo, Indonesia saat ini masih bisa
menggunakan pesawat dengan dikemudikan awak sendiri, bukan tanpa awak,
sehingga berdasarkan hal tersebut, Suryo menilai Indonesia tidak perlu
membeli pesawat Drone. “Yang penting adalah cara menindak, bukan dengan
sarananya, yang penting adalah TNI bisa menindak ilegal fishing dan
sejenisnya, selain itu anggaran yang diperlukan untuk membeli Drone
sangat banyak,” jelasnya.
Lebih lanjut, Suryo menilai bahwa sebenarnya Jokowi
belum memahami konsep pertahanan dan keamanan, sehingga pemahaman
tentang sistem alusista tidak komprehensif.”Jokowi tidak mengerti, dia
diberikan masukan oleh tim tapi diberi masukan dan beban diluar
kapasitasnya,”pungkasnya.[pksjateng]
DPD PKS Siak - Download Android App