Inilah Orang-orang yang Berhasil Damaikan KMP dan KIH
By: admin
Senin, 10 November 2014
0
Keenam orang sosok ini diungkap politisi PDI Perjuangan, Pramono Anung. Pramono menyampaikan hal tersebut melalui akun twitter-nya, @pramonoanung, malam ini (Sabtu, 8/11).
Keenam orang itu adalah Pramono Anung sendiri, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa, Wakil Ketua Umum Gerindra Fadli Zon, politisi PAN yang juga Ketua MPR Zulkifli Hasan, politisi Golkar Ade Komaruddin dan politisi PDI Perjuangan Olly Dondokambey.
"Malam yang indah, KIH dan KMP alhamdulillah selesai, dan Chelsea menang," ungkap Pramono dengan hastag KadoBuatKu.
Di antara pemicu kisruh DPR adalah terkait dengan pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD). Sementara politisi KIH pun membentuk DPR tandingan karena merasa ada tirani mayoritas dari KMP.
Belum dijelaskan Pramono apa maksud selesai itu. Apakah misalnya ada perimbangan komposisi di dalam AKD atau bukan.
[rmol/fs]
DPD PKS Siak - Download Android App